Sabtu, 18 Agustus 2012

[Culinary] Loving Hut


It's been a while since my last posting about food :D heheheh~ Bukan karena aku ga makan hahaha~ tapi belum sempat edit foto-fotonya aja heheh~ So, mumpung ada waktu, here it comes!!!

Baru-baru ini aku sempat makan di Loving Hut. Yup! Restoran khusus bagi penikmat vegetarian, so pasti semua masakan di tempat 100% berasal dari sumber nabati :) heheheh~ Karena penasaran, akhirnya aku berkunjung di salah satu outletnya yang terletak di jalan Sumbawa no. 37. Tempatnya cukup mudah di temukan, kalau kalian jalan ke arah Kertajaya atau Dharmawangsa pasti melewati resto ini :) tepatnya di sebelah Pom Bensin dan berhadapan dengan Dapur Coklat :D heheheh~

Sedikit info, ternyata Loving Hut adalah sebuah jaringan Resto Veggie yang telah tersebar di seluruh dunia dengan Taiwan sebagai outlet pertamanya. Konon di setiap cabang menawarkan menu yang berbeda sesuai dengan citarasa wilayah setempat hehehe~ Jadi penasaran makan Sushi di outlet Jepang hohohoho~ 

Ok, kita masuk ke pembahasan :) pertama kali kita masuk, langsung sudah disambut oleh dua pelayan yang berjaga di pintu dan ditanya berapa orang untuk selanjutnya di arahkan ke tempat yang kosong heheheh~ Pelayanannya cukup OK, setiap pelayan bersedia kita bombardir dengan pertanyaan-pertanyaan mengenai menu dan memberi jawaban yang cukup memuaskan :D heheheh~

Interiornya dipenuhi foto-foto artis yang telah menjadi vegetarian untuk menyelamatkan bumi :D dari beberapa yang aku liat, ada foto Albert Einstein dan Richard Gere, juga ada LCD yang menampilkan klip tentang pentingnya menjadi vegeterian.... Hmm...kampanye berwujud Resto, termasuk Advertising Below atau Above the Line yah??? hahahah~

Interior Ruangan
Setelah pelayanan dan interior, kita masuk ke bagian yang paling kita sukai, yaitu menu!!! Yay! Harga yang ditawarkan cukup terjangkau, kurang lebih setiap orang yang makan main dish dan minum teh hangat manis disana harus merogoh kocek sebesar IDR 25.000 sampai IDR 30.000. Kalau mau menambah Side Dish, lain cerita, biaya bisa membengkak karena Side Dish yang ditawarkan dipatok hampir sama dengan Main Dish. Di daftar menu, daftar makanan daging bertebaran dimana-mana mulai dari masakan khas indonesia sampai Italy. Yep! Disini juga ditawarkan pizza :D Ketika kita bertanya pada pelayan, "Ini daging apa?" Sang Pelayan dengan sigap menjawab, "Daging ayam/sapi." Tentu saja, yang dimaksud 'daging' bukanlah daging yang sesungguhnya heheheh~

Soal rasa? Hem...tidak jauh berbeda dengan makan daging bahkan bentuknya pun menyerupai daging ayam maupun sapi! Konon katanya penampilan makanan di Loving Hut paling menggiurkan dibanding resto veggie pada umumnya. 

Crispy Joy with Rice
Yang pertama adalah Crispy Joy With Rice, dipatok dengan harga IDR 23.000 per porsi adalah salah satu menu recommended oleh adik sepupuku, my partner in crime hahaha~ Rasanya? Seperti lele.... Aku tidak terlalu suka, terutama karena aku bukan penyuka pedas, sambal dan lauknya membuat menu ini seperti makan lele penyet. So traditional!

Curry Fried Rice
Nasi goreng rasa kare! Dipatok dengan harga IDR 20.000 membuatnya menjadi salah satu main dish termurah :D hehehe~  Menurutku, makan nasinya saja sudah cukup berempah, tapi menu ini termasuk ayam bumbu dipinggir piring yang lebih spicy dari nasi sehingga memakan mereka berdua sekaligus cukup membuat lidahku bingung. Penuh dengan rasa rempah-rempah yang menggoyang lidah namun, bagi yang terlalu banyak memakannya berpotensi membuat eneg hehehehe~ Saranku? Sharelah dengan tetangga dan temanmu :p  

Seven Seas Delight with Rice
Ini adalah salah satu recommended item di Loving Hut :D heheh~ namanya yang cukup unik plus ditambah dengan irisan daging tebal membuat kita tertarik mencobanya. Disarankan bagi orang yang benar-benar ingin mencoba rasa daging tanpa daging. Tekstur dagingnya hampir mirip dengan daging asli plus bumbunya yang pas belum lagi lauk-lauk kecil yang sudah disediakan sebagai pelengkapnya. Huuum~ Nyum-nyum! Ada satu hal yang perlu di perhatikan, pada kali kedua aku ke sana, menu pelengkap yang tahu diganti dengan tahu crispy.... Hem...aku sih lebih suka cah tahu yang ada di foto ini :D heheheh~ Dibandrol dengan harga IDR 23.000 per plate :) I think it's worth!

That's all for now hehehe~ Resto ini recommended bagi para vegetarian yang bingung mau makan enak ataupuan bagi non-veggie yang ingin mencoba makanan vegetarian (seperti saya) dengan harga terjangkau dan penampilan yang OK. Resto ini buka dari pukul 10 pagi sampai 10 malam :) Satu nilai tambah lagi adalah tempat parkir mobil luas sehingga kita tidak perlu kesulitan atau was-was parkir di pinggir jalan :) 

Kalau dibuat kongkow...I think it's not the best idea, tipe resto kita duduk, makan, pulang, pertama karena jarak antar kursi yang dekat sehingga kita tidak leluasa haha-hihi, kedua karena kebayakan yang makan di sana adalah orang-orang yang cukup berumur sehingga kita berasa harus behave *leh biasanya???* plus kampanye go green be veg yang memenuhi dinding hahahah~ Gimana rasanya kita makan sambil dilihatin foto-foto yang berjejer XD hahaha~ Tapi resto ini tetap layak dikunjungi karena kualitas makanannya ;)

Gbu~ :D

Disclaimer: All photo are taken by me using Pocket Camera Pentax and edited with PIXLR via photobucket.com :)


0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

© Everything But Ordinary, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena